Begini Keseruan Ibu-Ibu PIPAS Dan Pengayoman Sumsel Ikuti Outbond

WhatsApp Image 2024 04 22 at 09.34.04

Lubuklinggau - Dalam rangka pererat silaturahmi dan kekeluargaan, Paguyuban Ibu-Ibu Pemasyarakatan (PIPAS) dan Pengayoman Sumatera Selatan menggelar acara Halal Bihalal dan Family Gathering di tepian Sungai Malus, Lubuklinggau, Sabtu (20/04/2024).

Kegiatan yang telah berlangsung dari jam 07.00 WIB ini dihadiri langsung oleh Penasihat Pipas, Ny. Rita Bayani Ilham Djaya, Ketua Pipas, Ny. Alis Mulyadi dan Ketua Pengayoman Ny. Lia Johannes, serta para istri Ka. UPT dan pegawai dilingkungan Kementerian Hukum dan HAM Sumatera Selatan.

Penasihat Pipas, Rita ilham Djaya menyampaikan dalam sambutannya apresiasi yang besar kepada tuan rumah Lapas Kelas IIA Lubuklinggau serta seluruh jajaran pipas dan pengayoman sumsel atas antusias yang tinggi dari seluruh anggota, serta disampaikan pula harapan beliau agar silaturahmi ini tetap terjalin serta memberikan makna kebersamaan dan perdamaian bagi seluruh anggota pipas dan pengayoman sumsel.

Ketua Pipas Lapas Lubuklinggau, Ny. Juwita Hamdi menyampaikan rasa syukurnya atas terselenggaranya acara outbond ini yang telah berjalan dengan lancar.

“Kami sangat bersyukur dan bangga, acara pertemuan yang sejatinya rutin dilaksanakan, dan pada kesempatan kaali ini kami dari Lapas Lubuklinggau diberi kesempatan sebagai tuan rumah telah melaksanakan acara dengan lancar tanpa suatu halangan. Kami selaku tuan rumah berterimakasih kepada Penasihat Pipas, Ny. Rita Bayani Ilham Djaya, Ketua Pipas, Ny. Alis Mulyadi dan Ketua Pengayoman Ny. Lia Johannes, serta para istri Ka. UPT dan pegawai dilingkungan Kementerian Hukum dan HAM Sumatera Selatan yang telah hadir dan memeriahkan kegiatan outbond ini.”

Kegiatan diawali dengan pembagian kelompok peserta dilanjutkan perlombaan-perlombaan seru mulai dari lomba estafet flying egg, yel-yel, estafet karet, pipa bocor, dan masih banyak lagi. Perlombaan-perlombaan tersebut guna menguji kekompakan, leadership dari pimpinannya serta komunikasi yang baik bagi pemimpin dan peserta.

Kegiatan ditutup dengan pembagian hadiah perlombaan yang telah dilaksanakan dan tidak lupa foto-foto bersama.

WhatsApp Image 2024 04 22 at 09.34.02

“Alhamdulillah kegiatan telah berlangsung sangat seru dan meriah, tentu nkami berharap kegiatan selanjutnya dapat terus dilaksanakan dan dapat lebih mempererat silaturahmi diantara para ibu-ibu se-Sumatera Selatan agar Pipas dan Pengayoman selalu kompak dan jaya,” tutup Ny. Juwita Hamdi.

Sementara ibu-ibu melaksanakan kegiatan outbond, para ka-Upt melaksanakan pertandingan tenis di lapangan tenis Kayuara.

logo besar kuning
 
NAMA SATUAN KERJA KELAS XXX (edit)
KANWIL KEMENKUMHAM NAMA PROVINSI (edit)

Jl. blablabla (Alamat Unit Satuan Kerja lengkap dengan Kodepos) (edit)
012-3456789 (edit)

Email Kehumasan
humas.satker@kemenkumham.go.id (edit)

Email Aduan
Pengaduan.satker@kemenkumham.go.id (edit)

Hari ini129
Kemarin113
Minggu ini548
Bulan ini1167
Total 89317

10-05-2024